Selasa, 08 Januari 2008

Mekkah Mulai Sepi, Jemaah Padati Madinah

Madinah, 8/1 (Pinmas)--Suasana kota Mekah, empat hari menjelang pemberangkatan terakhir jemaah haji Indonesia dari kota suci tersebut ke Medinah dan Jeddah, mulai berangsur sepi. Situasi Masjidil Haram yang pada pelaksanaan puncak ibadah haji penuh sesak, saat ini kepadatannya mulai berkurang.
Demikian pula jalan-jalan di sepanjang kota Mekah yang selama ini padat, baik oleh jemaah haji maupun para pedagang yang menggelar dagangannya di banyak trotoar kota ini, mulai normal. Taman-taman kota yang sebelumnya dipenuhi sampah, juga mulai dibersihkan.

Hal berbeda tampak di Medinah. situasi kota suci ini justru kembali dipadati jemaah haji yang ingin melakukan Arbain (sholat 40 waktu) di Mesjid Nabawi. Setelah sebelumnya jemaah haji gelombang pertama melakukan Arbain prapelaksanakan puncak ibadah haji meninggalkan Medinah, saat ini jemaah haji gelombang dua (melaksanakan Arbain pascapelaksanaan puncak ibadah haji), mulai memasuki kota suci ini.

Mereka tidak hanya memadati Mesjid Nabawi. Tetapi juga tempat-tempat ibadah lain, seperti Mesjid Quba, Masjid Tujuh, Masjid Qiblatain, maupun tempat ziarah seperti Jabal Uhud, Makam Baqi, banyak dipadati jemaah haji, termasuk dari Indonesia.

Namun, Mesjid Nabawi, yang merupakan pusat peribadatan jemaah haji di kota Medinah, adalah yang paling padat, Jemaah tampak terus memadati mesjid ini, baik untuk melaksanakan sholat fardhu, sholat sunah atau menziarahi makam Nabi Muhammad, yang berada di salah satu bagian mesjid tersebut.

Mereka juga berusaha melaksanakan sholat sunah di Raudlah, yang merupakan salah satu tempat paling baik untuk berdoa. Jemaah terus memadati tempat tersebut, kendati situasinya berdesak-desakan.

Data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) menyebutkan, saat ini jumlah jemaah haji Indonesia di kota Mekah tinggal 21.233 (54 kelompok terbang/kloter) atau. 10% dari total jumlah jemaah yang datang pada tahun ini. Seluruh jemaah ini, sudah akan meninggalkan Mekah, paling lambat pada 11 Januari mendatang. Mereka akan melanjutkan perjalanan ke Medinah, sebelum pulang ke tanah air.

Sedangkan jumlah jemaah haji Indonesia yang berada di Medinah mencapai 64.632 (163 kloter). Dan di Jedah, jumlah jemaah haji Indonesia yang tengah menunggu pemulangan ke tanah air berjumlah 3.281 (9 kloter).

Sementara itu, jumlah jemaah haji Indonesia yang telah pulang ke tanah air sudah mencapai 102.107 atau sekitar 52% dari total jemaah haji Indonesia yang datang ke tanah suci. Seluruh jemaah haji yang saat ini masih berada di Arab Saudi, rencananya akan pulang ke Indonesia, paling lambat 21 Januari. (Ade)

Tidak ada komentar: